Jakarta — Kabar mengejutkan datang dari mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Hari ini, Kamis (29/8/2024), Anies dikabarkan akan mendaftar sebagai calon gubernur dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.
Informasi ini mulai mencuat setelah sebuah poster undangan terbuka tersebar luas. Poster tersebut mengajak masyarakat untuk mengawal pendaftaran Anies ke KPUD Jakarta pada tanggal 29 Agustus 2024 pukul 10.00 WIB.
BACA JUGA:Â Usai Putusan MK, PDIP Usung Anies-Hendrar Maju Pilkada Jakarta
Selain itu, poster tersebut bertuliskan “Menata Jakarta” dan menampilkan foto Anies Baswedan serta logo partai-partai pengusung seperti PKB, Partai Buruh, Partai Ummat, dan Hanura.
Sementara itu, Jazilul Fawaid, seorang politisi PKB dan Wakil Ketua MPR, menepis kabar itu. Kata dia, partainya telah resmi mengusung Ridwan Kamil dan Suswono sebagai bakal pasangan calon dalam Pilgub Jakarta.






