RUANGBICARA.co.id – Kopi luwak dikenal sebagai salah satu kopi paling nikmat di dunia. Berasal dari Indonesia, kopi ini dibuat dari biji kopi yang telah melewati proses pencernaan oleh luwak.
Meski prinsip penyeduhannya mirip dengan kopi biasa, ada langkah khusus yang perlu dilakukan agar rasa dan aroma khas kopi luwak tetap terjaga. Berikut tiga metode penyeduhan kopi luwak yang sering digunakan para barista profesional.
BACA JUGA:Â Kekeringan di Brasil Sebabkan Pasokan Kopi Arabika Turun dan Harga Melambung Tinggi
1. Metode Pertama: Seduh dengan Penutup Cangkir
Langkah pertama, rebus air hingga mendidih. Setelah itu, diamkan selama 1-2 menit hingga suhunya turun menjadi sekitar 90 derajat Celsius.
Sementara menunggu, masukkan satu sendok makan bubuk kopi luwak ke dalam cangkir. Tuangkan air panas ke dalam cangkir, lalu segera tutup dengan penutup cangkir. Diamkan selama 3-5 menit.






