Bupati Lebak Sentil Keras Gaya Hidup Mewah Para Kades

RUANGBICARA.co.id, Lebak – Bupati Lebak, Mochamad Hasbi Asidqi Jayabaya, melontarkan peringatan keras kepada para kepala desa (kades) dan camat terkait pengelolaan dana desa.

Dalam pidatonya pada Upacara Peringatan HUT RI ke-80 di Lebak, Minggu (17/8/2025), Hasbi menyoroti gaya hidup mewah sejumlah kades yang dianggap tidak wajar.

BACA JUGA: Terima Bansos Bupati, Bocah Asal Rangkasbitung Ceritakan Cita-cita Ingin Jadi Masinis

“Para Kades! Ulah macem-macem jeung aing! Dana desa jangan diselewengkan. Jalan desa banyak yang rusak, tapi kadesnya malah hidup mewah,” tegas Hasbi di hadapan peserta upacara.

Selain itu, Hasbi juga menekankan bahwa dirinya hanya bertanggung jawab kepada rakyat, bukan kepada para birokrat. Ia menegaskan bahwa mandat kepemimpinannya berasal dari suara rakyat, bukan dari pejabat.

“Ingat! Saya bertanggung jawab kepada rakyat, bukan birokrat. Saya menang karena dipilih rakyat, bukan karena kadis, sekda, atau pejabat lainnya. Jangan pikir saya takut melawan pelanggaran, saya keturunan jawara!” ujar Hasbi lantang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *