RUANGBICARA.co.id – Kehadiran Nintendo Switch 2, penerus dari generasi pertama Nintendo Switch, berhasil menarik perhatian para gamer di seluruh dunia. Konsol terbaru ini resmi dirilis pada 5 Juni 2025 dan langsung diburu karena berbagai fitur dan teknologi baru yang ditawarkan.
Nintendo Switch 2 tampil sebagai konsol hybrid dengan performa jauh lebih kuat dibanding pendahulunya. Konsol ini hadir dengan kualitas layar lebih baik serta fitur komunikasi bawaan yang menjadi nilai jual utama.
Di sisi lain, Nintendo juga membenamkan berbagai pembaruan menarik yang membuat pengalaman bermain semakin modern. Meski demikian, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan matang-matang sebelum membelinya.
BACA JUGA:Â Libur Idul Adha 2025 Bingung Mau Ngapain? Coba 5 Game Offline Seru Ini, Sensasinya Bikin Ketagihan
Bagi gamer yang mendambakan fleksibilitas bermain kapan saja dan di mana saja, Switch 2 memang menjadi pilihan menjanjikan. Namun, seperti produk teknologi lainnya, di balik semua keunggulan, tetap ada kekurangan yang perlu diperhatikan.
Berikut ini beberapa kelebihan utama dari Nintendo Switch 2 yang patut diapresiasi:
1. Performa Tangguh
Switch 2 menggunakan prosesor Nvidia terbaru, yaitu Tegra T239 “Drake”, yang secara signifikan meningkatkan kemampuan grafis dan kecepatan.
Konsol ini didukung RAM 12GB LPDDR5X serta teknologi DLSS dan ray tracing, memungkinkan game berjalan hingga 4K 60fps saat digunakan dalam mode docked.
2. Layar Lebih Luas
Konsol ini dibekali layar LCD 7,9 inci beresolusi 1080p dengan refresh rate hingga 120Hz, menjanjikan visual yang lebih halus.
Walau belum memakai panel OLED, fitur HDR dan VRR (Variable Refresh Rate) membuat tampilannya tetap memukau.
3. Desain
Joy-Con terbaru kini menggunakan sistem magnetik yang lebih kokoh dan mudah dipasang.
Selain itu, desain pegangan konsol juga dirancang ulang agar nyaman digunakan dalam waktu lama.
4. Kompatibilitas
Nintendo memastikan sebagian besar game dari Switch generasi pertama tetap bisa dimainkan di Switch 2.
Fitur baru GameChat juga memungkinkan komunikasi suara dan video langsung, meski masih terbatas untuk 12 pengguna dan 4 tampilan video.
Meskipun terlihat menggiurkan, Nintendo Switch 2 tetap memiliki beberapa kekurangan yang tak bisa diabaikan:






