Yogyakarta – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 6 Yogyakarta mencatat lonjakan penumpang yang signifikan di hari terakhir libur panjang akhir pekan Paskah.
Berdasarkan pantauan data pada Minggu (20/4) pukul 13.00 WIB, tercatat sebanyak 29.021 penumpang kereta api jarak jauh (KAJJ) berangkat dari stasiun-stasiun di wilayah Daop 6.
Menariknya, Stasiun Yogyakarta menjadi yang paling sibuk dengan jumlah keberangkatan mencapai 15.773 penumpang. Sementara itu, Stasiun Lempuyangan mencatat sebanyak 6.808 penumpang, dan Stasiun Solo Balapan sebanyak 5.005 penumpang. Sisanya tersebar di berbagai stasiun lainnya dalam wilayah Daop 6.
Manajer Humas KAI Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih, menyampaikan bahwa volume keberangkatan pada hari terakhir libur Paskah meningkat sekitar 45 persen dibandingkan hari Minggu biasa, yang rata-rata hanya sekitar 20.050 penumpang.
BACA JUGA: XL Axiata Merger Jadi XL Smart, Jajaran Manajemen Direksinya Terungkap Bukan Orang Sembarang
“Untuk keberangkatan dari Stasiun Yogyakarta sendiri meningkat hingga 50 persen dibandingkan rata-rata Minggu biasa. Kota ini memang menjadi salah satu destinasi favorit saat libur panjang, baik untuk wisata, silaturahmi, maupun kegiatan keagamaan,” jelas Feni dalam keterangan resminya, Minggu (20/4/2025).
Sementara itu, jumlah kedatangan penumpang KA Jarak Jauh hingga pukul 13.00 WIB tercatat 8.823 orang. Dari jumlah tersebut, 7.774 penumpang tiba di Stasiun Yogyakarta, 4.797 penumpang di Lempuyangan, dan 3.906 penumpang di Solo Balapan. Sisanya tersebar di stasiun lain wilayah Daop 6.






