Ia menjelaskan bahwa ini adalah strategi ESI Kota Serang untuk memfasilitasi talenta-talenta yang berbakat di bidang esports.
BACA JUGA: Gandeng TDC, FKP Banten dan ABC Esport Komitmen Dorong Transaksi Digital
“Langkah ini menunjukkan komitmen kami dalam mendukung perkembangan atlet dengan dukungan yang berkelanjutan,” ujarnya.
Selain itu, Fakhri berharap ABC Esport terus terlibat aktif dan membantu ESI Kota Serang menyelenggarakan turnamen yang lebih besar.
“Kami berharap ABC Esport terus terlibat aktif dan membantu kami menyelenggarakan turnamen yang lebih besar,” tambah Fahri.\
Kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi perkembangan atlet esports di Indonesia serta mendorong kemunculan lebih banyak talenta berbakat.
Perlu diketahui, turnamen Esport Tour 2024 adalah rangkaian turnamen esports yang akan diselenggarakan di seluruh Provinsi Banten oleh ABC Esport. Kegiatan ini didukung oleh beberapa perusahaan, antara lain Smartfren, TDC (Trans Digital Cemerlang), VIP Voucher, POSKU Lite, dan Lord Vape.
Dengan dukungan berkelanjutan dari berbagai pihak, atlet esports di Kota Serang diharapkan terus berkembang dan mencapai prestasi membanggakan.






