Jakarta – Usai resmi dilantik menjadi Presiden ke-8 Republik Indonesia pada Minggu (20/10/2024), Prabowo Subianto langsung menuju Istana Negara dengan menggunakan kendaraan khusus.
Mobil yang dinaiki Prabowo adalah Maung Garuda Limousine, produk buatan PT Pindad, sebuah perusahaan industri pertahanan nasional.
BACA JUGA: Dianggap Bela Palestina, Retno Marsudi Dicibir Abu Janda Tak Jadi Menlu di Kabinet Prabowo
Mobil Maung Garuda Limousine ini, yang memiliki nama resmi MV3 Garuda Limousine, merupakan kebanggaan Indonesia. Kendaraan ini dirancang khusus untuk Presiden dan Wakil Presiden Indonesia.
Abraham Mose, Direktur Utama PT Pindad, menyatakan rasa bangganya karena kendaraan ini menjadi bagian dari momen penting dalam sejarah bangsa.
“Tentunya kami terharu dan bangga karena kendaraan terbaru kami, MV3 Garuda Limousine, karya anak bangsa digunakan dalam momentum bersejarah dan dipercaya oleh Presiden RI, Bapak Prabowo Subianto,” ujar Abraham dalam pernyataan resminya.
Spesifikasi dan Fitur Canggih
MV3 Garuda Limousine merupakan hasil pengembangan dari varian MV3 yang sudah ada, didesain sesuai dengan arahan langsung dari Presiden Prabowo. Mobil ini didominasi warna putih, dengan desain yang maskulin dan eksklusif.

Ukurannya juga cukup besar dengan bobot mencapai 2,95 ton, panjang 5,05 meter, lebar 2,06 meter, dan tinggi 1,87 meter. Kendaraan ini juga memiliki long wheelbase yang memberikan kenyamanan ekstra bagi penumpangnya.
Dari segi performa, mobil ini dilengkapi dengan mesin bertenaga 202 PS atau sekitar 199 HP, serta transmisi otomatis 8 percepatan. Kecepatan maksimumnya bisa mencapai 100 kilometer per jam. Meski demikian, daya tarik utama kendaraan ini bukan hanya pada kecepatannya, melainkan pada fitur keamanan yang luar biasa.

Keamanan Tingkat Tinggi
Sebagai kendaraan kepresidenan, keamanan menjadi prioritas utama. MV3 Garuda Limousine dibekali dengan composite armor yang mampu menahan peluru kaliber 7,62 x 51 mm NATO ball dan 5,56 x 45 mm M193. Kacanya juga sudah dilengkapi dengan anti peluru level B5/B6, yang memberikan perlindungan maksimal bagi Presiden.






