Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Setda Kabupaten Serang, bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID), mengadakan rapat koordinasi pekan lalu di Kecamatan Anyer. Rapat ini bertujuan memperkuat sinergi antar lembaga untuk mencegah lonjakan harga yang bisa membebani masyarakat.
Langkah Strategis
Zaldi menyebut beberapa langkah strategis untuk mengendalikan inflasi. Pertama, memastikan ketersediaan bahan pokok di pasar-pasar tradisional dan modern. Kedua, memperkuat koordinasi antara pemerintah daerah, distributor, dan pelaku usaha, terutama menjelang akhir tahun.
Langkah lain yang diprioritaskan adalah memperlancar distribusi barang ke pelosok wilayah, mengadakan operasi pasar berkala, serta mengantisipasi gangguan cuaca. Edukasi masyarakat tentang belanja bijak dan menghindari panic buying juga penting untuk pengendalian inflasi.
BACA JUGA:Â Gelar Aksi Demonstrasi, Mahasiswa dan Pemuda Serukan Serang Bebas Korupsi
Zaldi juga mengimbau OPD untuk memantau harga pangan secara real-time. Pemantauan yang ketat akan membantu pemerintah mengambil kebijakan cepat dan tepat sasaran.
Dengan langkah-langkah ini, Pemkab Serang berharap dapat memastikan kebutuhan masyarakat akan bahan pokok tercukupi dengan harga stabil selama Nataru.












