Yogyakarta – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 6 Yogyakarta menghadirkan pengalaman baru dengan mengubah Stasiun Yogyakarta menjadi panggung seni.
Sepanjang 2025, KAI Daop 6 bekerja sama dengan Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta dan Lawasan Batik. Mereka akan menggelar berbagai pertunjukan seni dan budaya di stasiun.
Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih, mengatakan inisiatif ini bertujuan meningkatkan kenyamanan dan memberikan pengalaman berkesan bagi pelanggan.
BACA JUGA:Â Mau Mudik Nyaman? KAI Daop 6 Sediakan Fitur Connecting Train & Motis Gratis
“Kami ingin menciptakan suasana lebih menyenangkan di stasiun dengan pertunjukan seni dari komunitas lokal. Harapannya, pelanggan menikmati perjalanan yang nyaman sekaligus mendapatkan pengalaman budaya unik,” kata Feni, Selasa (18/3/2025).
Program ini juga mendukung Asta Cita pemerintah dalam seni, budaya, dan ekonomi kreatif.

 
																						










