Wow! Bola Trionda Piala Dunia 2026 Bisa Rekam Gerakan Secara Real Time, Begini Cara Kerjanya

Permukaannya dilengkapi tekstur timbul serta jahitan dalam untuk meningkatkan kontrol dan aerodinamika, terutama saat dimainkan dalam kondisi cuaca berbeda.

Keunggulan utama Trionda adalah adopsi teknologi Connected Ball. Sensor internal yang tertanam di dalam bola mampu merekam gerakan secara real time. Teknologi ini akan membantu sistem VAR (Video Assistant Referee) dalam menganalisis situasi krusial, seperti offside maupun pelanggaran handball.

Dengan teknologi ini, bola tidak lagi sekadar objek pasif, tetapi berperan aktif dalam pengambilan keputusan penting di lapangan.

BACA JUGA: Pengurus PPP Banten Ini Pilih Dukung Mardiono Meski Subadri Lantang Menolak

Dengan kehadiran Trionda, Piala Dunia 2026 bukan hanya menjadi pesta olahraga terbesar, tetapi juga panggung budaya dan inovasi global. Bola ini menghadirkan perpaduan antara estetika, simbolisme, serta teknologi modern yang siap membawa pengalaman sepak bola ke level baru.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *