RUANGBICARA.co.id – Neng Siti Julaiha merupakan seorang politisi yang telah mencatat sejarah saat ini sebagai satu-satunya perempuan yang memimpin sebuah partai politik di Kabupaten Lebak. Ia menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) periode 2021-2026, memimpin partai besar yang berlambang Ka’bah.
Perjalanan politik NJ
Perjalanan politiknya telah menorehkan jejak besar dalam dunia politik lokal. NJ sapaan akrabnya, meyakini bahwa langkah kecil yang diambil dengan berbuat baik bagi rakyat adalah awal dari perubahan yang lebih besar dan bermakna.
Kiprahnya dalam politik dimulai ketika ia terpilih sebagai Anggota DPRD Kabupaten Lebak untuk periode 2014-2019. Kemudian, pada periode berikutnya 2019-2024, ia berhasil meraih kursi sebagai Anggota DPRD Provinsi Banten. Dalam perjalanan panjangnya ini, NJ juga berhasil menempatkan dirinya sebagai satu-satunya perempuan yang mewakili daerah pemilihan Lebak. Pencapaian ini merupakan bagian dari komitmennya untuk menciptakan perubahan yang berarti dalam masyarakat.
Kini, Neng Siti Julaiha siap untuk melangkah lebih jauh dan memberikan kontribusi lebih besar lagi bagi rakyat. Ia memohon doa dan restu dari masyarakat Lebak dan Pandeglang untuk mencalonkan diri pada pemilu 2024 sebagai Calon Legislatif DPR RI Daerah Pemilihan Banten I (Lebak – Pandeglang).
Dengan tekad dan semangat gigih, dia berharap mewakili suara masyarakat secara nasional melalui PPP. Partai ini memiliki kesinambungan ideologi dengan karakter religiusitas masyarakat Lebak – Pandeglang, yang merupakan kota santri dengan banyak pondok pesantren.







5 komentar